Biaya Umroh Terbaru 2016 dalam Rupiah

biaya umroh terbaru

Umroh biasa disebut juga sebagai haji kecil, sebab melakukan umroh berarti melakukan setengahnya dari ibadah haji. Waktu berangkat untuk umroh juga tidak selama daftar tunggu ibadah haji, karena pemberangkatan yang sepanjang tahun dan juga proses pelaksanaannya yang fleksibel, tidak seketat ibadah haji.

Jika anda berniat untuk secepatnya menginjak tanah suci untuk melakukan ibadah umroh, maka ada baiknya anda mengetahui biaya umroh terbaru 2016. Hal ini diperlukan bagi anda yang baru pertama kali melakukan umroh, supaya bisa menyiapkan dana yang cukup sebagai biaya perjalanan dan biaya hidup anda di tanah suci, terutama apabila anda tidak menggunakan jasa pemandu wisata.

Dimulai dari pembuatan paspor, untuk paspor setebal 24 halaman anda harus menyiapkan biaya administrasinya senilai seratus ribu Rupiah. Sementara itu, paspor dengan tebal 48 halaman sebesar tiga ratus ribu Rupiah. Untuk biaya suntik meningitis anda harus mengeluarkan kurang lebih 500 ribu Rupiah. Suntik vaksin ini mampu bertahan dua tahun lamanya dan anda tak perlu suntik ulang jika bulan depan akan melakukan ibadah umroh lagi.

Berikut ini harga paket umroh terbaru 2016. Semua dalam hitungan dollar dan nampaknya perbedaan harga per kelasnya tak terlalu jauh. Paket Hemat: $1.600 – $1.750, Paket Backpacker: $1.400, Paket Reguler: $1.750 – $1.900, Paket VIP : $2.000 – $2.500. Tinggal dikali 13 ribu Rupiah atau sesuai kurs saat ini dan itulah biaya umroh yang harus anda siapkan demi wisata religi ini.